Eks Pemain: Kalau Begini Terus, Mana Mungkin Juara

INILAH.COM,
Bandung - Mantan
pemain Persib
Bandung Yusuf
Bachtiar berharap
manajemen
bertindak tegas
dalam mengambil
keputusan, jika
masih ingin melihat
Persib menatap
juara musim ini.
Dan jika memang
manajemen masih
tetap akan
mempertahankan
pelatih saat ini, dia
menilai Maung
Bandung tidak
mungkin bisa
menjadi juara
musim ini.
"Manajemen
harus cepat dan
tegas dalam
mengambil
keputusan. Kalau
dipertahankan, ya
hasilnya pasti akan
seperti ini terus.
Dan kalau begini
terus, mana
mungkin jadi
juara," jelasnya,
Minggu
(25/3/2012).
Yusuf mengaku
tidak melihat ada
kecocokan antara
pelatih dan skuad
yang ada saat ini
sehingga tidak
memberikan hasil
yang maksimal
selama putaran
pertama Indonesia
Super Legaue (ISL)
2011/2012).[jul]


m.inilah.com/read/detail/1844245/eks-pemain-kalau-begini-terus-mana-mungkin-juara

Previous
Next Post »